penggunaan masker

Serba-serbi Penggunaan Masker, dari Pemilihan Bahan hingga Cara Cegah Iritasi Kulit

Penggunaan masker saat ini sudah menjadi hal yang penting dilakukan sebagai salah satu cara mencegah penularan virus Covid-19. Namun, dalam penggunaan masker ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Berikut serba-serbi penggunaan masker, mulai dari pemilihan bahan masker hingga cegah iritasi kulit karena penggunaan masker. 

Bahan terbaik untuk membuat masker wajah sendiri

Seorang ahli dermatologi bersertifikasi dari Amerika Serikat, Erum Ilyas, menjelaskan untuk membuat masker sendiri yang penting diperhatikan ialah efektivitasnya untuk memblokir penyebaran virus. Selain itu, faktor kenyamanan dari bahan saat digunakan juga perlu diperhatikan.

“Sebuah studi yang mengamati berbagai kain rumah tangga untuk memblokir penyebaran influenza, menunjukkan campuran kapas dan poliester cenderung paling efektif digunakan. Terlebih bahan ini juga baik untuk kenyamanan bernapas,” jelasnya, dikutip dari Fox News.

Solusi iritasi kulit karena menggunakan masker

Erum Ilyas menerangkan, selama 15 tahun praktik, ia mengaku tak pernah mengalami iritasi kulit karena menggunakan masker. Namun saat kondisi seperti ini,  di mana ia menggunakan masker enam sampai 10 jam perhari, Erum Ilyas merasakan kulitnya bermasalah pada area hidung, pipi, area di bawah mata dan dagu. Hal ini karena ada gesekan dan tekanan yang diakibatkan oleh penggunaan masker. 

Saat bernapas menggunakan masker, ini juga bisa menyebabkan kelembaban sehingga membuat iritasi pada kulit di sekitar mulut bahkan bisa memicu jerawat. Membersihkan kulit setiap malam dan menggunakan produk pelembap bisa dijadikan solusi untuk memperbaiki kondisi kulit.

“Jika merasa kulit teriritasi gunakanlah pelembab yang merehidrasi kulit dan juga berfungsi sebagai penghalang bagi kulit untuk melindunginya. Produk-produk yang mengandung ceramide, squalene, niacinamide, dan / atau asam hyaluronic dapat membantu,” tandasnya.

Erum Ilyas merekomendasikan, sebelum tidur, usahakan menggunakan pelembab wajah untuk membantu memulihkan dan melindungi kulit. Hindari penggunaan beberapa produk anti-penuaan untuk saat ini karena dapat mengiritasi kulit. Fokuslah pada hidrasi kulit.

Tetap jaga jarak meski menggunakan masker

Erum Ilyas percaya bahwa pemakaian masker baik dilakukan untuk melindungi diri sendiri dan orang lain. Ia pun mengingatkan, mengenakan masker wajah tidak berarti 100 persen efektif, tetapi cukup mendekati 70 persen untuk bahan tertentu. 

“Meski menggunakan masker, menjaga jarak sosial juga penting dilakukan untuk menambah tingkat keamanan,” tutupnya.

5/5 (1)

Please rate this

Mela Gunawan, Fitness Entrepreneur. Co Founder dan Chief Marketing Officer ReFIT Indonesia, Nationwide Affordable Gym. Memiliki pengalaman di bidang marketing komunikasi dan di industri Fitness sejak tahun 2012. Selain itu, Mela sangat aktif berolahraga dan bergaya hidup sehat. Visinya mendirikan ReFIT Indonesia ini yakni ingin menyehatkan seluruh masyarakat Indonesia.